PAREPARE – Direktur Utama PSM Makassar Sadikin Aksa meminta agar pihak Pemkot Parepare menyediakan lapangan untuk latihan PSM dan hotel berstandar bintang tiga.Fasilitas itu diharapkan mampu mengakomodir aktivitas PSM setiap menjelang pertandingan.
“Saya sudah meninjau tadi. Saya minta Pemkot agar supaya di kota ini menyiapkan lapangan latihan,” kata Sadikin saat ditemui detikSulsel usai meninjau Stadion BJ Habibie, Sabtu (29/3/2025).
Sadikin menjelaskan lapangan latihan merupakan standar yang seharusnya disediakan pihak Pemkot Parepare. Hal ini akan melengkapi fasilitas PSM Makassar saat akan menggelar laga.”Karena itu standar karena memang kekurangan kota ini yakni lapangan latihan,” bebernya.
Selain lapangan latihan, dia juga berharap Pemkot Parepare bisa menghadirkan hotel bintang 3 di Parepare. Dia menganggap hotel merupakan aspek penting untuk menjamu tamu.
“Kalau ada hotel di Parepare ini cukup tidak usah besar. Bintang 3, 35 kamar dalam satu hotel. Itu sudah cukup. Kalau itu ada seharusnya tidak ada lagi masalah,” imbuhnya.
Diberitakan sebelumnya, Sadikin Aksa meninjau Stadion BJ Habibie jelang laga semifinal ASEAN Club Championship (ACC) 2024/2025 antara PSM Makassar Vs Cong An Ha Noi FC (CAHN).
Sadikin pun memuji hasil renovasi stadion sehingga dapat lolos untuk menggelar laga internasional.
“Saya lihat kualitas rumput, kapasitas semua, cukup buat dan cukup surprise hasilnya bagus banget dan ini kita harus jaga baik baik secara bersama-sama,” imbuhnya.
Sadikin turut didampingi Wali Kota Parepare Tasming Hamid. Sadikin berharap PSM bisa memberikan penampilan terbaik di markasnya sendiri menjelang leg pertama ACC yang akan digelar Rabu (2/4) mendatang.