oleh

Polsek Baraka Kawal Penyaluran Bantuan PKH, Dari Kementerian Sosial Di Bank BRI Unit Baraka.

Ketgam : Sejumlah Warga PKH, dari desa ledan nampak berfoto bersama kades ledan dan personil polsek Baraka Di depan Gardu Mesin ATM melakukan Antrian untuk penggesekan kartu penerima bantuan Program Keluarga Harapan ( PKH )

Enrekang, timesulsel.com — Untuk menjamin agar bantuan dari Kementerian Sosial yang diperuntukkan bagi keluarga yang kurang mampu di Kabupaten Enrekang agar pada penyalurannya dapat berjalan lancar dan tepat sasaran, personil Polsek Baraka Polres Enrekang lakukan pengawalan langsung di basis tempat kerumunan warga di Bank BRI unit Baraka Kecamatan Baraka. (04/02/2020).

Penyaluran Program Keluarga Harapan (PKH), yang kali ini adalah giliran kepada warga yang kurang mampu untuk Desa Ledan, Kecamatan Buntu Batu, Kabupaten Enrekang yang di salurkan melalui Bank BRI, di Halaman Kantor BRI Unit Baraka Kecamatan Baraka, Kabupaten Enrekang, Provinsi Sulawesi Selatan.

Penyerahan bantuan secara simbolik oleh Kepala Desa Ledan didampingi Bhabinkamtibmas Polsek Baraka Polres Enrekang Aiptu Muhajir, Pendamping sosial Fajar, adapun jumlah bantuan yang diterima warga PKH jumlahnya bervariasi.

Ada yang menerima sebanyak Rp. 900.000 ribu, ada yang menerima sebanyak Rp. 1.400.000 juta sesuai dengan kriteria tingkat status dalam rumah tangga keluarga penerima PKH yang telah di veripikasi oleh Kemensos sebelumnya, sementara jumlah penerima sebanyak 61 KK, khusus warga yang berdomisili di desa Ledan Kecamatan Buntubatu.

Dalam Kesempatan tersebut Kapolsek Baraka Polres Enrekang AKP Saparuddin, S. mengatakan bahwa Pengamanan tersebut dilakukan untuk memastikan agar penyaluran bantuan PKH kepada warga dapat tepat sasaran dan aman,” Ungkapnya.

AKP Saparuddin, S., menambahkan, bahwa dalam setiap ada kegiatan penyaluran dana PKH ini kehadiran anggota polisi harus ada, apalagi perintah ini langsung dari Kapolri yang diteruskan ke Polres Enrekang sampai tingkat Polsek Baraka.

“Pengawalan bantuan Dana PKH ini, kami konsent dan selalu siap, memandang tingkat konsentrasi masyarakat yang begitu tinggi. sehingga kegiatan penyaluran bantuan sosial tersebut dapat berjalan dengan aman, tertib, dan lancar,” Tegas Kapolsek Baraka Polres Enrekang.

Lanjut Kapolsek Baraka menjelaskan bahwa Pengamanan ini juga merupakan tindak lanjut dari Satuan Tugas Bantuan Sosial (Satgas Bansos) yang dibentuk Polres Enrekang untuk mengawasi dan mengamankan penyaluran dana bantuan PKH yang sedang berlangsung di Kecamatan Baraka.

“Kami memberikan himbauan bagi yang telah menerima uang PKH, agar disimpan ditempat yang aman agar tidak jatuh saat dalam perjalanan pulang,” Jelasnya.

Selain itu hal ini juga merupakan tindak lanjut dari kerjasama Mabes Polri dengan Kementrian Sosial (Kemensos) RI, penandatanganan MoU tentang Satgas Pam dan Gakkum Distribusi Bansos pada 11 Januari 2019 lalu. (Zaini).