WAJO — Sebuah Sepeda Motor Yamaha Mio Soul, DW 5874 BF, pada pukul 21.00 Wita mengalami laka lantas tunggal, rabu, 8/6/22
Kecelakaan tersebut terjadi di jalan poros sengkang – Atapange Kelurahan uraiyang, Kecamatan Majauleng, Kabupaten Wajo
Yamaha Mio Soul tersebut di kendarai oleh Zulfikar ( 31 ) sebagai scurity Bank BRI Apatangnge, Alamat Jalan Andi Pawelangi, Kecamatan Tempe, Kabupaten Wajo.
Adapun kronologis Kejadian bermula ketika kendaraan tersebut melaju dari arah Utara ke ke arah Selatan dengan kecepatan tinggi.
Dan dijalan menikung pengendara tidak dapat menguasai laju kendaraannya sehingga terjadi kecelakaan dengan menabrak pohon disebelah kiri jalan
Yang mengakibatkan korban meninggal Dunia dan selanjutnya korban mendapatkan tindakan medis dipuskesmas atapange.