oleh

Pemuda Karang Taruna Kabupaten Enrekang Harus Mampu Menjawab Tantangan Masa Depan

Enrekang, timesulsel. com — Dinas Sosial Kabupaten Enrekang kembali menyelenggarakan pelatihan Kewirausahaan selama dua hari Kepada sejumlah Kader Karang Taruna tingkat Kecamatan dan Kelurahan se Kabupaten Enrekang, bertempat di Balai Pelatihan Kabupaten (BLK),di Bamba, Kelurahan Puserren, Kecamatan Enrekang. Kabupaten Enrekang.

Menurut Ketua Karang Taruna Kabupaten Enrekang, Umar SH,yang ditemui mengatakan bahwa tujuan diselenggarakannya pelatihan tersebut guna terwujudnya pertumbuhan dan perkembangan kesadaran dan tanggung jawab sosial setiap generasi muda warga Karang Taruna di Kabupaten Enrekang.

Selain itu juga dikatakan dalam rangka mendorong generasi muda untuk berani tampil dalam menanggulangi dan mengantisipasi berbagai masalah sosial, agar termotivasi untuk berinovatif dengan cara menumbuhkan jiwa kewirausahaan.

“Untuk menjawab tantangan hari esok kami mendorong kepada Pemuda Karang Taruna di Kabupaten Enrekang agar termotivasi melakukan sesuatu dengan cara memanfaatkan potensi yang ada guna menumbuhkan jiwa kewirausahaan”papar Umar SH, yang juga adalah Legirlator dari Partai Nasdem.

Umar menambahkan bahwa banyak hal yang dapat dilakukan dalam berwira Usaha salah satunya mengembangkan potensi lokal yang kita miliki seperti berbagai jenis kuliner sebagai kearifan lokal, guna mengatasi masaalah kesejahteraan sosial.

“Untuk berwirausaha memang dibutuhkan keterampilan dan kemampuan serta program yang terarah serta berkesinambungan oleh Karang Taruna bersama Pemerintah Daerah juga dengan komponen masyarakat lainnya”tutup mantan jubir MB-Asman.(14/11/2019),kemarin.

Menurut Deceng salah seorang anggota Tagana, bahwa Intinya,Tugas Pokok Karang Taruna adalah Secara bersama sama dengan Pemerintah untuk menanggulangi berbagai masalah kesejahteraan sosial terutama yang dihadapi generasi muda, baik yang bersifat preventif, rehabilitatif maupun pengembangan potensi generasi muda di lingkungannya.(Zaini).